Featured Event

Pameran Dagang Chinashop Indonesia Expo 2024 JIExpo Jakarta

Artikel Franchise, Bisnis, Manajemen, & Motivasi

5 Tips Pilih Bisnis Franchise yang Sesuai Modal dan Minat

Author : KOMPAS.com
Afiliasi : KOMPAS.com
Tanggal : 11-06-2024
Topik : Memilih Usaha Franchise



5 Tips Pilih Bisnis Franchise yang Sesuai Modal dan Minat

Mitra Franchise Steak Indonesia Raya : MySteak
Salah satu mitra Steak Indonesia Raya yang berhasil membuka bisnis franchise dengan nama My Steak di Gresik, Jawa Timur.(DOK. Steak Indonesia Raya)

KOMPAS.com - Apakah Anda sedang ingin berbisnis? Jika ya, Anda dapat mencoba bisnis dengan sistem franchise atau waralaba.

Dengan memilih sistem franchise, Anda tidak perlu membangun bisnis dari nol. Namun, sebelum Anda benar-benar terjun ke dunia bisnis franchise, simak terlebih dahulu 5 tips di bawah ini yang sudah dirangkum oleh Kompas.com.

1. Pilih sesuai dengan minat dan keahlian
Sebelum memilih franchise, sebaiknya kenali terlebih dahulu minat diri sendiri. Hal ini bertujuan agar Anda tahu hal apa yang paling disukai.

Selain itu, Anda juga bisa memilih bisnis franchise sesuai dengan keahlian yang dimiliki. Misalnya, suka dengan jalan-jalan dan makan kue, bisa dengan memilih toko kue favorit yang belum ada di daerah Anda sebagai pilihan franchise.

Dengan begitu, tidak akan lagi ada kesulitan ketika harus mengembangkan bisnis tersebut. Hal itu dikarenakan bisnis yang ada geluti sudah sesuai dan selaras dengan minat Anda.

2. Pilih yang paling banyak diminati
Apakah Anda pernah rela antre demi segelas milk tea dengan boba yang sedang hit di banyak negara? Atau, apakah Anda sering pesan makaroni pedas lewat aplikasi online?

Nah, produk-produk seperti itu merupakan salah satu produk yang sedang ngetren baik di dalam maupun luar negeri.

Hal tersebut bisa menjadi salah satu pertimbangan saat memilih bisnis franchise mana yang akan dipilih.

Namun, jangan asal dalam memilih produk, sebab Anda juga harus tahu seberapa besar keinginan konsumen pada barang itu?

Kemudian, apakah produk tersebut memiliki peluang yang besar dalam jangka waktu ke depan?

3. Sesuaikan dengan modal
Sebelum Anda memilih bisnis franchise yang akan digeluti, perlu terlebih dahulu untuk menghitung modal yang sudah disiapkan. Setelah itu, baru dapat menentukan franchise mana yang sesuai dengan budget.

Apabila Anda tidak memilih franchise yang sesuai dengan budget yang dimiliki, Anda akan kesulitan saat kebutuhan tak terduga tiba-tiba muncul.

Walaupun kini banyak layanan yang menawarkan kredit khusus franchise, akan tetapi Anda juga harus tetap membayar bunga yang tidak sedikit dan berujung menimbulkan hutang yang besar.

Oleh karena itu, pilihlah franchise yang pas dengan modal Anda. Jika modal yang dimiliki belum cukup, coba untuk memulai dengan menentukan target pencapaian terlebih dahulu.

4. Pilih produk atau jasa yang banyak dibutuhkan konsumen
Membuka suatu usaha tidak hanya cukup dengan bekal modal uang saja. Anda juga diharuskan memiliki bekal pengetahuan seputar kebutuhan pasar.

Hal itu bertujuan agar memudahkan dalam menentukan bisnis franchise apa yang hendak di ambil.

Adapun beberapa langkah yang harus dipersiapkan, pertama, Anda bisa mengambil bisnis franchise yang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat yang bersifat mendesak, seperti swalayan atau minimarket, bengkel, atau apotek.

Lalu, yang kedua, Anda juga bisa melirik bisnis franchise yang memiliki peluang untuk dapat dipertimbangkan walau memiliki banyak saingan, seperti toko baju, makanan, dan minuman.

5. Jangan mudah percaya cerita sukses orang
Pada situs resmi dan berbagai materi promosi franchise incaran, pasti menonjolkan cerita sukses dari beberapa orang yang sudah melakukan franchise.

Namun, jangan langsung menelan mentah-mentah cerita suksesnya. Hal ini dikarenakan, di balik cerita sukses, pasti ada perjuangan penuh tantangan yang dilalui.

Pertimbangkan dengan matang segala macam aspek sebelum memilih franchise dan jangan terburu-buru untuk membuka banyak cabang, demi mengantisipasi perubahan tren atau selera pasar.

Franchise Steak Indonesia Raya
Berbicara mengenai bisnis franchise atau waralaba, Steak Indonesia Raya membuka franchise kuliner dalam bidang franchise steak.

Bisnis franchise yang ditawarkan Steak Indonesia Raya merupakan bisnis franchise steak satu-satunya di Indonesia yang tanpa lisensi dan dapat di-franchise-kan kembali.

Bisnis franchise steak yang mengusung motto "Bisnis jalan, owner jalan-jalan" tersebut memungkinkan para mitra untuk dapat melakukan franchise kembali bisnisnya untuk lebih berkembang, tidak terbebani royalty fee, dan aturan manajemen.

Dengan bermitra bersama Steak Indonesia Raya, manajemen Steak Indonesia Raya akan membuatkan restoran steak berstandar restoran dan lengkap dengan Standard Operating Procedure (SOP) yang memudahkan mitra untuk menduplikasi.

Selain itu, mitra akan mendapatkan pendampingan di restoran oleh expert resto team, pembuatan laporan keuangan, pembuatan strategic marketing, dan maintenance media sosial.

Adapun keuntungan lain yang bisa didapatkan apabila bermitra dengan Steak Indonesia Raya, yakni memiliki usaha restoran steak dengan merek sendiri, memiliki usaha dengan konsep restoran sendiri, serta memiliki usaha yang dapat di-franchise-kan kembali.

Steak Indonesia Raya menawarkan paket kemitraan mulai dari Rp 150 juta. Di dalam paket tersebut, Anda akan mendapatkan desain interior, meja, kursi, kitchen set stainless, kelengkapan karyawan sebanyak 24 buah, kelengkapan pelanggan sebanyak 40 set, dan kelengkapan kitchen dengan garansi 100 persen.

Anda tertarik untuk bergabung dengan bisnis franchise atau waralaba Steak Indonesia Raya?
Klik di sini untuk informasi Steak Indonesia Raya atau bisa langsung menghubungi di nomor WhatsApp 0812 2144 5437.

Artikel ini merupakan kerjasama antara Kompas Gramedia Group dengan Waralabaku.com.
Promosikan bisnis kamu ke media nasional dengan jutaan pembaca di Kompas Gramedia Group & WaralabaKu.com dengan harga spesial mulai dari 1 Jutaan.
Informasi lebih lanjut hubungi marketing WaralabaKu.com di : 0822 9913 2930


Artikel Terkait

 
Franchise Mie Ayam Cabe Uleg MCU Rawamangun ~ Bisnis Mie Chili Oil
Franchise Mie Ayam Cabe Uleg MCU Rawamangun ~ Bisnis Mie Chili Oil